Truck Sampah Tak Layak Pakai, LSM TOPAN Pertanyakan Anggaran Pemeliharaan DLH

0 0
Read Time:1 Minute, 4 Second

POTRETTANGERANG.ID, Kota Tangerang – Kondisi armada angkut sampah atau truck sampah milik Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang dalam kategori tidak layak pakai. Kondisi countainer yang berlubang, menjadi perhatian LSM TOPAN RI atas anggaran pemeliharan armada angkut sampah.

Ketua LSM TOPAN RI, Jimmi Simanjutak mengatakan, pihaknya mempertanyakan anggaran pemeliharan truck sampah pada DLH Kota Tangerang. Lantaran, kondisi pengangkut sampah itu sudah tidak layak untuk dioperasikan.

“Mengapa masih ada armada pengangkut sampah yang sudah rusak. Ini kami pertanyakan anggaran pemeliharan di DLH ,” tanya dia saat diwawancarai potrettangerang.id, Rabu (16/09/2020).

Sebab, menurut Jimmi, seharusnya countainer pada truck sampah tidak berlubang saat beroperasi. Karena anggaran pemeliharaan pada armada tersebut, setiap tahunnya dianggarkan DLH Kota Tangerang.

“Kalau anggaran ini sudah disediakan setiap tahunnya, tidak akan ada yang berlubang ataupun kropos. Ini ada indikasi korupsi yang dilakukan dinas dalam pengganggaran pemeliharan armada sampah,” tegasnya.

Jimmi meminta dinas untuk tidak mengoperasikan truck sampah yang tidak layak. Nantinya akan berakibat, sampah yang diangkut akan berjatuhan di jalan raya yang dilintasi armada sampah.

“Efek dari kropos dan berlubang countainer itu, sampah akan berceceran di sepanjang jalan yang dilintasi truck sampah itu,” ujarnya.

“Saya juga menduga truck sampah itu tidak sesuai spek. Bahkan tidak adanya plat nomor dari pemerintah dan juga kemungkinan tidak ada KIR dari Dishub,” tandasnya. (Yip)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Mungkin Anda juga menyukai

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *