NIB Tanah Ganda, Warga Geruduk Kantor BPN Kabupaten Tangerang

0 0
Read Time:1 Minute, 10 Second

POTRETTANGERANG.ID, Kabupaten Tangerang – Puluhan warga yang mengatasnamakan masyarakat Kabupaten Tangerang wilayah utara menggeruduk Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Tangerang dengan berunjuk aksi di Jalan Abdul Hamid, Tigaraksa pada Kamis (27/8/2020) siang.

Massa tersebut berasal dari Kecamatan Teluk Naga, Kecamatan Kosambi dan Kecamatan Sepatan. Dengan menggunakan mobil komando (Moko) dan membawa sepanduk sebagai bentuk penyampaian aspirasi mereka ke kantor BPN dikawal ketat aparat kepolisan dan TNI.

Kordinator aksi, Dulamin Zhigo meminta, pihak BPN Kabupaten Tangerang dapat memberikan penjelasan terkait dugaan tumpang tindih Nomor Identifikasi Bidang (NIB) tanah di wilayah mereka.

“Kami mendesak Inspektorat Pemerintah Kabupaten Tangerang agar segera mengambil langkah tegas menyikapi hal ini,” ujarnya.

Menurut Zhigo, munculnya tumpang tindih NIB tanah di wilayah Kecamatan Teluk Naga, Kabupaten Tangerang diduga adanya permainan oknum yang membantu mencaplok hak milik masyarakat.

Zhigo juga meminta, penegak hukum agar segera menyelidiki dan mengusut tuntas permasalahan NIB tanah tersebut.

Sementara, kurang lebih satu jam berunjuk rasa, Kepala ATR BPN Kabupaten Tangerang, Gembong Joko Waryanto menerima perwakilan massa.

Heri Hermawan, perwakilan yang juga merupakan korban tumpang tindih NIB tanah mengatakan, bahwa pihak BPN berjanji menyelesaikan permasalahan tersebut dalam waktu sebulan.

“Dia (Kepala BPN Kab. Tangerang) berjanji akan menyelesaikan masalah ini. Kemudian untuk permohonan (NIB) sementara distop, kecuali yang memiliki kelengkapan data yang jelas,” kata Heri.

Usai menyampaikan aspirasi dan diterima oleh pihak BPN, massa bergerak menuju Gedung DPRD Kabupaten Tangerang untuk melakukan aksi yang sama. (Ris/Yip)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Mungkin Anda juga menyukai

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *